PORTAL WARTA
Pengumuman PSB SMA Trensains Tebuireng Tahun Pelajaran 2021-2022
Pesan Keluarga Ndalem Kasepuhan Pesantren Tebuireng Dalam Menghadapi Pandemi Covid-19
smatrensains.sch.id- (03/02/2021) “Ikhtiar, tawakal, dan
komunikasi adalah prinsip utama Pesantren Tebuireng dalam menjalankan protocol
Kesehatan covid-19,” tutur Gus Ghofar dalam acara silaturahmi pengasuh dan
sosialisasi aturan pesantren, yang dilaksanakan di Pesantren Tebuireng 2. Gus
Ghofar menyampaikan bahwa selain upaya ikhtiar dalam menghadapi pandemi
covid-19, kita juga harus bertawakal pada Allah sang pemberi sehat. Pandemi
covid-19 memang banyak membawa kerugian, namun dibalik itu semua, ada hikmah
yang tersimpan didalamnya, seperti waktu ibadah yang semakin berkualitas.
Seperti yang telah disampaikan Gus Kikin,
sebagai pengasuh Pesantren Tebuireng, kewaspadaan harus lebih ditekankan dalam
menghadapi pandemic covid-19. Protokol Kesehatan harus dipatuhi dan dijalankan
lebih disiplin lagi, untuk mencegah terjadinya penularan virus corona. Seperti
saat menggunakan masker, kita harus menggunakannnya dengan benar, menutupi
hidung dan mulut, juga menggantinya setiap empat jam sekali. Jaga jarak juga
perlu ditekankan, karena hal ini merupakan protocol Kesehatan yang paling sulit
dilakukan. Cuci tangan secara rutin bertujuan untuk menghindari kontak fisik
antara tangan yang kotor dengan wajah.
“Komunikasi yang terjalin baik sangatlah
penting, sehingga membuat keadaan bisa terkondisikan, dan dapat mempercepat
penangan bila ditemukan indikasi terpapar,” tambah Gus Kikin.
“ Yang utama jangan resah, walaupun dinyatakan
positif,” tambah Bu Nyai Laili, istri Gus Kikin.
Nyai Laili berkata demikian karena suasana hati
akan berdampak pada imunitas tubuh. Imunitas yang buruk akan menyebabkan tubuh
rawan terjangkit covid-19. Dan jika memang sudah dinyatakan positif covid-19,
maka perlu asupan vitamin dan probiotik lebih untuk membantu mengembalikan
imunitas tubuh melawan virus corona. Namun, sikap santai dalam menghadapi
pandemi ini bukan berarti membuat kita acuh terhadap protokol Kesehatan yang
ada.
..............................................................................
Pewarta: Khatrin (tim Jurnalis Sekolah)
Tingkatkan Disiplin Protokol Kesehatan, Pesantren Tebuireng 2 Gelar Silaturrahim dengan Pengasuh
smatrensains.sch.id-Rabu, 3 Februari 2021, Pondok Pesantren Tebuireng 2
menyelenggarakan silaturahim pengasuh dan sosialisasi aturan pesantren sebagai
bentuk peningkatan kedisiplinan protokol kesehatan di lingkungan pesantren
Tebuireng 2. Kegiatan ini dihadiri oleh pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng,
KH. Abdul Hakim Mahfudz beserta istri, serta pihak pimpinan yayasan yaitu Gus
Ghofar selaku sekretaris utama, Pak Haji Kusnadi selaku Mudir bidang
pendidikan, dan Haji Luqman Hakim, selaku Mudir pondok sekaligus Satgas Covid-19
di Tebuireng.
Kegiatan yang
diselenggarakan di Masjid Sholahuddin Wahid Tebuireng 2 diikuti oleh seluruh
pimpinan, pengajar, pembina, karyawan, security, bahkan perwakilan dari
pekerja konstruksi bangunan. Berdasarkan hasil rapat pimpinan pondok, Tebuireng
2 diingatkan untuk terus meningkatkan kewaspadaan terhadap wabah Covid-19 yang
masih melanda.
Dalam kegiatan sosialisasi ini, para
pimpinan menjawab keresahan peserta melalui sesi tanya jawab.
“Kita harus senantiasa saling
berkomunikasi. Jika ada indikasi indikasi yang ditemukan, segera informasi dan
edukasikan agar penyebaran dapat dihindari,” jelas Gus Ghofar.
“Kegiatan Belajar Mengajar harus
tetap berlangsung karena ketiadannya akan berdampak besar bagi para santri.
Dengan diselenggarakannya sosialisasi ini, Tebuireng 2 dihimbau untuk terus
meningkatkan kedisiplinan dan protokol kesehatan sehingga kegiatan pondok
maupun sekolah dapat berjalan semestinya,” tutur Gus Ghofar
....................................................
Pewarta: Arina (Tim Jurnalis Sekolah)
Peringata Harlah NU Pertama di Tebireng 2
smatrensains.sch.id-Awal
Februari 2021, Pondok Pesantren Tebuireng 2 menyelenggarakan acara peringatan
hari lahir NU untuk pertama kalinya. Sebelumnya,kelahiran NU diperingati pada
bulan kelahirannya, yaitu Rajab,dalam acara Rajabiyah.
Acara ini
diselenggarakan di Masjid Sholahudin Wahid Tebuireng 2,dan dihadiri oleh
seluruh santri serta para ustad dan ustdzah. Kegiatannya meliputi sambutan dan
cerita yang disampaikan oleh pimpinan pondok, serta acara inti yaitu pembacaan
shalawat yang dibawakan oleh Tim Banjari Putra Tebuireng 2, Najmul Fatih, yang
disambut dengan antusias oleh para santri yang dengan semangat mengikuti
shalawat yang dibawakan seperti Mahallul Qiyam, shalawat Nahdliyin, dan
lain-lain.
Kelahiran NU
adalah suatu momen penting yang diperingati Tebuireng 2. NU merupakan
organisasi keagaman besar yang didirikan Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari
beserta ulama-ulama tradisional lainnya yang lahir 95 tahun yang lalu, tepatnya
pada tanggal 31 Januari 1926.
“NU tidak sembarang didirikan.
Hadratussyaikh melakukan istikharah dan tirakat, hingga jawaban istikharahnya
diterima oleh KH. Kholil Bangkalan satu tahun kemudian,” jelas Ustad Arif
Khuzaeni.
Ustad Umbaran selaku kepala pondok menyampaikan,
“jangan ragu-ragu dalam membela NU. Kalian berada di rumah berdirinya NU,
insyaallah akan diberkahi oleh kyai-kyai dan pendiri NU. Dimanapun kalian
berada, jangan sampai meninggalkan tradisi NU.”
…………………………………………………………..
Pewarta: Arina (Tim Jurnanalis
Sekolah)
Popular Posts
-
APA ITU TRENSAINS? Trensains (Pesantren Sains) adalah konsep sekolah yang tidak menggabungkan materi pesantren dengan ilmu umum se...
-
PROFIL SMA TRENSAINS TEBUIRENG (PESANTREN SAINS) Oleh: Ust. Abdul Ghofur A. Profil SMA Trensains (Pesantren Sains) Tebuireng...
-
APA ITU TRENSAINS? Trensains (Pesantren Sains) adalah konsep sekolah yang tidak menggabungkan materi pesantren dengan ilmu umum sebagaimana...
-
Keterangan: Untuk informasi lebih lanjut (daftar kelulusan untuk unit pendidikan yang lain di lingkungan Pesantren Teb...
-
APA ITU TRENSAINS? Trensains (Pesantren Sains) adalah konsep sekolah yang tidak menggabungkan materi pesantren dengan ilmu umum seb...
-
smatrensains.sch.id -Penggagas Pesantren Sains (Trensains) kini menyandang gelar Guru Besar setelah dikukuhkan dalam sidang terbuka pada t...
-
SMA TRENSAINS TEBUIRENG (PESANTREN SAINS) Profil Singkat SMA Trensains (Pesantren Sains) Tebuireng merupakan salah satu unit pendidi...
-
Assalamualaikum Wr. Wb. Salam silaturrahim kami sampaikan semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT. Diinformasikan kepada seluruh pese...
-
Dengan ini kami Panitia Pelaksana Pendaftaran Santri Baru Pesantren Tebuireng memberitahukan bahwa test masuk gelombang 2 unit SMP Sains ...
-
· · 7 Juli 2018: Santri Baru masuk Pesantren Tebuireng. · 8 Juli 2018: Pertemuan ...
