Screenshot_2023-05-22_153857-removebg-preview
Mencuri Perhatian Publik, SMA Trensains Tebuireng Terus Melejit

Lensa-Menjadi salah satu sekolah tingkat menengah atas yang berhasil masuk peringkat 10 besar se-provinsi Jawa Timur, SMA Trensains berhasil menarik perhatian publik terutama di dunia pendidikan. Sekolah menengah atas yang baru meluluskan 6 generasi dan baru akan melepas generasi ke-7 ini sudah berhasil menyalip peringkat sekolah-sekolah yang sudah lama berdiri. Tak heran jika banyak dari lembaga pendidikan lain yang kepo dengan sistem pengajaran di sekolah sains berbasis pesantren ini. SMA Trensains menerapkan kurikulum semesta dalam pembelajarannya, yakni dengan menambahkan mapel-mapel yang khusus hanya ada di SMA trensains. Di antara mata pelajaran tambahan itu adalah ilmu falak, astrofisika, filsafat, Al-Quran & sains, dan Bahasa Arab. Penambahan mapel tersebut tidak lain adalah untuk mencapai visi SMA Trensains dalam mengembangkan sains dengan berlandaskan ayat-ayat kauniyah Al-Quran. Rabu (24/5/23) SMA Trensains kedatangan tamu dari UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

Kedatangan para mahasiswa prodi pendidikan Bahasa Inggris ini pastinya memiliki tujuan ingin mengetahui lebih lanjut sistem pendidikan di SMA Trensains Tebuireng. “Kami ingin menunjukkan kepada para mahasiswa bagaimana terjun langsung di dunia pendidikan dan menegtahui lebih lanjut sistem pendidikan di SMA trensains Tebuireng yang berhasil menduduki 10 besar sekolah menengah atas terbaik se-provinsi Jawa Timur,” tutur Zaini, salah satu dosen yang mendampingi. Kunjungan ini di lanjut dengan pemaparan sistem pendidikan di SMA Trensains oleh para pimpinan sekolah, meliputi kepala sekolah, waka kurikulum, dan waka sarana prasarana. Pemaparan berlangsung di masjid Shalahuddin Al-Ayyubi dan berlangsung mulai pukul 11.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Para mahasiswa cukup bersemangat mendengarkan penjelasan mengenai teknik pembelajaran di pesantren sains ini yang berani mengambil langkah berbeda. Beberapa dari mereka antusias untuk bertanya langsung kepada jajaran pimpinan yang menyampaikan materi. “Saya sangat kagum dengan SMA Trensains Tebuireng ini, karena berani untuk mengambil langkah yang berbeda dengan sekolah-sekolah lain dan memiliki visi yang sangat bagus dan patut untuk didukung. Sukses terus untuk SMA Trensains,” ungkap salah satu mahasiswa UIN Gus Dur yang bernama Anshar itu. Kunjungan ditutup dengan penyerahan cindera mata dan shalat dhuhur berjamaah. Setelah itu mahasiswa prodi pendidikan bahasa inggris ini melanjutkan perjalanan ke malang.

Pewarta: Zakia Derajat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Assalamualaikum. Wr.Wb. Anda sedang terh
Assalamualaikum. Wr.Wb.
Anda sedang terhubung dengan Humas SMA Trensains. Silahkan kirimkan pesan untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang lembaga kami!

Ttd,
Bidang Humas SMA Trensains Tebuireng